Jumat, 21 Februari 2014

Resensi Novel My Seoul Escape





·         Pengarang                          : Sophie Febriyanti
·         Penerbit                             : Gagas Media
·         Alamat Penerbit                : Jl. Haji Montong No.57 Ciganjur , Jagakarsa
·         Editor                                : Devi Tjia
·         Proofreader                       : Alit Trisna Palupi, Windy A.
·         Penata Letak                     : Wahyu Suwarni
·         Desain Sampul                  : Jeffri Fernando
·         Ilustrator Sampul              : Chuwy
·         Cetakan                             : 2008
·         Tebal                                 : 260 hlm
·         Kategori                            : Romance
·         Text Bahasa                      : Bahasa Indonesia
Latar Belakang Penulis

Sophie Febriyanti lahir pada 26 Februari dan sudah menghabiskan hampir separuh umurnya di Jogja. Lulusan sastra Inggris Sanata Dharma Angkatan 1997. Pernah Bekerja sebagai editor dan translator di sebuah penerbit dan sebagai chief editor untuk majalah in-house mal di Yogyakarta. My Seoul Escape adalah novel pertamanya yang di terbitkan Gagas Media

Sinopsis Novel

Hidup Ayunda hancur lebur saat Cello, kekasih yang sangat dia cintai, meninggalkannya. Belum sempat sembuh dari patah hati, lagi-lagi Ayunda harus menghadapi kenyataan pahit bahwa Cello meninggalkan dia demi kakak kandungnya sendiri. Tidak ada obat yang dapat menyembuhkannya dari patah hati akut kecuali meninggalkan semua yang menyakitkan.

Dan, di sinilah Ayunda berada: Seoul, kota yang memberinya keteduhan hati. Namun, Ayunda lupa bahwa dia tidak bisa begitu saja menutup mata dan berharap semua masalah berlalu. Kehadiran Terry—lelaki yang menjadi cinta sejati sepupu kesayangannya—berhasil membuka hati Yunda untuk berani menghadapi kenyataan sekaligus menimbulkan kebimbangan baru. Haruskah Yunda merebut Terry, atau melakukan hal yang paling sulit dari proses mencintai: rela melepaskannya pergi?

Dalam pelariannya ke Seoul, Yunda justru mendapatkan sesuatu yang tak pernah ia pikirkan sebelumnya. Bahwa ternyata, tak pernah ada kata kehilangan untuk cinta.

Analisis Unsur Intrinsik

Tema : Cinta
Latar : Indonesia – Jakarta , Korea – Seoul, Jogjakarta, Kantor.
Alur : Maju
Tokoh : Ayunda, Lisa, Eci, Wuri, Cello, Mbak Annissa, Terry, Sonia, Mbak Andini.
Penokohan : Ayunda orang yang sangat mencintai cello, pintar, malas, cepat bosan.
Lisa orang yang trauma terhadapp laki-laki dan menganggap semua laki-laki sama saja.
Eci orang yang kalem, lembut, dan selalu menjadi penengah ketika sahabat-sahabatnya bertengkar.
Wuri orang yang selalu berfikir positif tapi terkadang tempramental.
Cello orang yang plin-plan, tidak setia, berkhianat.
Mbak annissa orang yang asik dan sibuk.
Terry orang yang baik, perhatian, romantis.
Sonia orang yang baik dan perhatian.
Mbak andini orang yang pekerja keras, mandiri, bertanggung jawab.
Sudut Pandang : Sudut Pandang Orang Pertama sebagai Pelaku Utama
Amanat : jangan menjadikan patah hati sebagai bumerang untuk diri sendiri. bangkit dan lawan rasa itu agar kita menajdi semakin kuat.

Analisis Unsur Ekstrinsik

Nilai Moral : Berbesar hati menerima kenyataan bahwa kekasih kita lebih mencintai orang lain adalah hal yang lebih baik dari pada memikul dendam dalam hati.

Nilai Sosial : kita harus tetap berhubungan baik dengan saudara yang lain walaupun terpisah jarak yang jauh.

Nilai Budaya : Budaya orang korea yang sangat menghormati orang lain dan sopan harus di contoh. Karena hal tersebut baik untuk di contoh.

Keunggulan Novel

Dalam novel ini, penulis menjelaskan dengan baik semua tempat, keadaan dan kejadian yang terjadi dalam cerita.

Kelemahan Novel

Kekurangan dalam novel ini adalah adanya kata-kata yang kurang baik untuk di katakan. Walaupun sudah di sensor tetapi, pembaca masih bisa mengerti dengan baik kata apa yang di maksud.

Kesimpulan

Setelah membaca dan menganalisa saya simpulkan bahwa novel ini layak dan pantas untuk di terbitkan dan di cetak untuk pembaca karena dapat menambah wawasan tentang korea serta menghibur pembaca.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Resensi Novel True Love

Judul : True Love                                             Penulis : Vivie Hardika Harga : Rp 26.500                          ...